Membuat Pertanyaan Bercabang di Google Form
Bahkan pada kasus tertentu misalnya saja kita ingin membuat dua Halaman Google Form itu pun bisa dilakukan atau bisa juga apabila kita dalam suatu pertanyaan kemudian dari jawaban itu akan mengarah ke form yang berbeda berdasarkan jawaban itu bisa dilakukan atau mudahnya Membuat Pertanyaan Bercabang di Google Form
Kemudian dari situ bagaimana cara membuatnya itu sangatlah mudah kita bisa menggunakan fitur google form jadi tidak perlu menggunakan Add on Google Form dan berikut adalah langkah langkah dalam membuat Membuat Pertanyaan Bercabang di Google Form atau membuat pertanyaan berdasarkan jawaban
Pada kasus yang akan kita contohkan ini adalah dimana saat kita membuat absensi google form untuk kegiatan sekolah siswa dan guru yang sama sama mengikuti acara yang sama yang diadakan sekolah dan ingin dibuat satu link google form saja oleh sebab itu kita bisa Membuat Pertanyaan Berdasarkan Jawaban di Google Form
Berikut adalah langkah-langkah yang harus kalian ikut apabila kalian belum paham tentang google form kalian bisa melihat postingan sebelumnya Mengenal Google Form
1. Buat Google Form baru
2. Isikan judul, deskripsi, dan keterangan lain yang diperlukan
3. Membuat Pertanyaan pilihan misalnya saja Kategori Peserta yang nantinya pilihannya adalah Guru dan Siswa
4. Menanbakan Section karena section ini nanti yang akan kita gunakan untuk membuat pertanyaan-pertanyaan terkait sesuai dengan jawaban
5. Edit nama section sesuai dengan kategori
6. Selanjutnya atur di pertanyaan kategori peserta di bagian jawaban di bagian menu seperti terdapat gambar di bawah setting Go to section based on answer
Guru setting ke section guru kemudian jawaban siswa arahakan ke section siswa
7. Selanjutnya di tiap section tambahan pertanyaan sesuatu kebutuhan untuk masing masing section, dan tiap section berikan pertanyaan konfirmasi kehadiran, dengan jawaban Hadir
8. Selanjutnya jawaban tersebut arahkan ke submit setelah mengisinya seperti gambar berikut
9. Beriktunya bisa klik preview untuk mencobanya jika sesuai maka apabila peserta menjawab guru maka akan secara otomatis ke pertanyaan di section guru, begitu juga sebaliknya jika pilih siswa akan mengarah ke pertanyaan siswa
10. Setelah semua fix dan sesuai dengan yang diinginkan langkah berikut Share Link Google Form tersebut dan kalian bisa Memperpendek Link Google Form agar mudah dibaca dan dingat, bisa menggunakan fitur google form langsung atau menggunakan Aplikasi Short url
Lihat hasil Link Google Form yang di buat dari panduan form ini dengan membuka link berikut
Demikian tutorial google form kali ini mengenai Membuat Pertanyaan Bercabang di Google Form dengan studi kasus Absensi Google Form untuk siswa dan guru di sekolah yang bisa kalian implementasikan di tempat sekolah kalian, atau bisa juga untuk tempat kalian bekerja dimana saja tinggal menyesuaikan saja pertanyaan dan jawabannya