Skip to main content

Search

Cara Panduan Membuat Pesan GDPR

Pesan GDPR (General Data Protection Regulation) merujuk pada kewajiban yang harus dipenuhi di bawah kebijakan izin pengguna Google di Wilayah Ekonomi Eropa (EEA) dan Inggris Raya, sesuai dengan persyaratan dalam ePrivacy Directive dan GDPR Uni Eropa. Dalam konteks layanan Google, pengguna di wilayah tersebut diharuskan diberikan informasi tentang kebijakan privasi, memperoleh izin untuk penggunaan cookie dan penyimpanan lokal, serta memberikan persetujuan terkait pengumpulan, pembagian, dan penggunaan data pribadi, khususnya untuk personalisasi iklan. Solusi seperti Privasi & pesan dan fungsi Funding Choices yang terintegrasi membantu pemilik situs atau aplikasi untuk menyampaikan pesan kepada pengguna, mencantumkan penyedia teknologi iklan, dan meminta izin untuk penggunaan data sesuai dengan ketentuan GDPR, sehingga memastikan kepatuhan dengan regulasi perlindungan data yang ketat di Uni Eropa serta memberikan pengguna kontrol atas data pribadi mereka.

Jika kalian menjadi publisher Google dan belum memasang pesan tersebut tetunya sudah beberapa kali mendapatkan pesan seperti di bawah ini 

Nah kali ini panduan form akan memberikan info mengenari Cara Membuat Pesan GDPR google adsense, namun sebelum mengikuti panduan ini kalian terlebih dahulu persiapkan yang pertama link privacy dan logo yang akan kalian tampilkan dan berikut adalah cara membuat pesan tersebut :
1. Buka Google Adsense dan masuk menggunakan akun google adsense kalian atau jika kalian sudah login Gmail di browser Chrome atau browser lainnya otomatis masuk ke dashboard tanpa login kembali
2. Klik menu Privasi dan Pesan

3. Klik buat pesan di peraturan Eropa
4. Masukkan Judul pesan GDPR


5. Klik penyiapan dan pilih Situs


6. Selanjutnya pilih situs dengan ceklist situs kalian
7. Isikan Nama Situs (1),  URL Privacy (2) dan Logo (3) kemudian klik KONFIRMASI

8. Langkah Berikutnya adalah pilih bahasa dan disini saya pilih bahasa inggris (1) kemudian pilih aktif (2)

9. Langhkah berikutnya bisa pilih Tayangkan untuk menayangkan pesan GDPR


Setelah adan melakukan proses tersebut dan menayangkan maka status pada menu privasi dan pesan akan berubah dan status menjadi aktif

Selanjutnya kalian juga bisa melihat laporan dari tayangan pesan GDPR dengan klik kelola maka akan tampil laporan seperti di bawah ini