Skip to main content

Search

Cara Freeze dan Unfreeze Panes untuk Membekukan Kolom di Google Sheet

Saat kita melakukan pekerjaan dengan table terkadang kita memerlukan fungsi yang satu ini yaitu  Membekukan Kolom atau  Freeze dan Unfreeze karena dengan kita membekukan atau mencairkan header maka saat kita melakukan penginputan data akan lebih mudah dan sesuai dengan header

Mungkin jika anda pengguna excel sudah tidak asing lagi dengan menu freeze dan kali ini kita akan bahas bagaimana Cara Freeze Panes di Google Sheet walaupun sebenarnya tidak jauh beda dengan excel atau aplikasi sejenisnya

Cara Membekukan Kolom di Google Sheet adalah

Cara Freeze Panes di Google Sheet

  1. Buka file spreadsheet
  2. Blok row yang akan kita bekukan atau freeze
  3. Klik menu view > Freeze
  4. Pilih 1 row atau sesuaikan jumlah row yang akan anda freeze
Untuk melakukan Unfreeze caranya adalah
Cara Freeze dan Unfreeze Panes di Google Sheet
  1. Blok row yang telah anda freeze
  2. Klik menu view > Freeze
  3. Pilih Now Row
Demikian tadi tutorial Cara Freeze dan Unfreeze Panes di Google Sheet yang bisa anda terapkan dan anda juga bisa menbaca semua tutorial tentang google sheet di blog panduan form dengan melihat di menu Google Sheet di atas